Kabupaten Banjar menjadi kabupaten pertama di Kalimantan Selatan (Kalsel) yang telah menyelenggarakan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades). Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Kalsel, Zulkifli, mengatakan Pilkades berjalan aman dan kondusif.
“Jadi, ada tujuh kabupaten lagi yang belum menyelenggarakan Pilkades yaitu Barito Kuala, Tanah Laut, Tanah Bumbu, Tapin, Hulu Sungai Tengah, Balangan, dan Tabalong,” kata Zulkifli, Banjarbaru, Rabu (23/6/2021).
Secara keseluruhan, tercatat 1.467 desa dari delapan kabupaten akan menyelenggarakan Pilkades tahun ini.
“Penyelenggaraan Pilkades dilimpahkan kepada masing-masing pemerintah kabupaten melalui Dinas PMD. Semuanya ada ditingkat kabupaten, termasuk anggaran pelaksanaannya dan mereka pun yang lebih mengetahui,” ujar Zulkifli.
Zulkifli pun berharap Kepala Desa terpilih mampu mendorong pembangunan di desa agar semakin maju.
“Apabila desa itu hasil pilihan dari demokrasi rakyat, maka otonomi desa bisa berkembang,” tukas Zulkifli. MC Kalsel/Ar