Mengisi bulan Ramadan 1442 H, Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kalimantan Selatan berkolaborasi dengan Dinas Kesehatan Kalsel menyelenggarakan bakti sosial khitanan massal bagi masyarakat kurang mampu.
Turut dihadiri oleh Ketua DPRD Kalsel, Supian HK, dan Kepala Dinas Kesehatan Kalsel, Muslim, bakti sosial khitanan massal tersebut dibuka langsung oleh Pj Gubernur Kalsel, Safrizal ZA.
Safrizal menyampaikan kegiatan tersebut merupakan bentuk bakti dari TP-PKK Kalsel dalam menyiarkan salah satu syariat Islam.
“Nanti kita juga akan minta TP-PKK di Kabupaten/Kota untuk melakukan kegiatan serupa, semoga upaya ini bermanfaat bagi kita semua,” kata Safrizal, Banjarmasin, Kamis (22/4/2021).
Sementara itu, Pj Ketua TP-PKK Kalsel, Safriati Safrizal ZA mengatakan khitanan massal itu diikuti oleh 102 anak yang berasal dari Kota Banjarmasin dan Kabupaten Banjar.
“Semoga kegiatan ini memberikan manfaat bagi masyarakat yang membutuhkan. Serta bisa menjadi amal saleh, amal kebaikan bagi kita semua,” kata Safriati.
Senada dengan Pj Gubernur, Safriati juga meminta kepada Dinkes Kalsel melalui Dinkes Kabupaten/Kota agar bisa melakukan kolaborasi serupa dengan TP-PKK di Kabupaten/Kota.
“Kami dari Tim Penggerak PKK Kalsel sangat mengharapkan Dinas Kesehatan Provinsi Kalsel bisa melakukan kolaborasi yang sama dengan Tim Penggerak PKK di seluruh Kabupaten/Kota untuk melakukan kegiatan serupa,” harap Safriati.
Tidak jauh berbeda, Kepala Dinkes Kalsel, Muslim menjelaskan bakti sosial tersebut merupakan kegiatan rutin guna mendukung masyarakat yang membutuhkan atau kurang mampu.
“Selain ini juga karena tuntutan agama, ini juga merupakan upaya kita dalam menjaga kesehatan. Oleh karena itu, diharapkan mereka yang dikhitan hari ini mendapat berkah dan sehatnya. Pada bakti sosial khitanan massal ini tentu saja kami tetap mengedepankan protokol kesehatan,” ujar Muslim. MC Kalsel/Jml