Pasien Covid-19 di Kalimantan Selatan yang dinyatakan sembuh terus bertambah. Hingga saat ini, tercatat 1.594 orang atau 34,49 persen dari total 4.621 kasus telah bebas dari infeksi virus tersebut.
Peningkatan jumlah tersebut didapat setelah 80 pasien dari karantina khusus dan isolasi mandiri menyusul 1.514 orang yang telah dinyatakan sembuh sebelumnya.
“Ada 80 orang yang dinyatakan sembuh pada sore hari ini, pertama ada 51 dari karantina khusus di Ambulung, ada 2 dari karantina khusus di Hulu Sungai Selatan, ada 4 di karantina khusus Bapelkes, ada 16 dari isolasi secara mandiri di Kabupaten Banjar, ada 7 di karantina secara khusus di Balangan,” ujar Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, Muslim, Banjarbaru, Kamis (16/7/2020).
Di sisi lain, jumlah kasus Covid-19 di Kalsel masih mengalami penambahan dan didominasi oleh konfirmasi tanpa gejala atau sebelumnya disebut Orang Tanpa Gejala (OTG).
“Saat ini lebih dari 90 persen dari mereka adalah orang-orang yang saat ini tidak memiliki gejala, terkonfirmasi tapi dengan gejala yang tidak nampak atau ringan. Oleh karena itu, mereka saat ini di karantina secara khusus ataupun dalam isolasi mandiri,” kata Muslim.
Berdasarkan informasi yang disampaikan, dari 2.793 kasus dalam perawatan, hanya 246 yang dirawat di rumah sakit, sementara sisanya melakukan isolasi mandiri atau dikarantina khusus.
“Beberapa kabupaten/kota yang saat ini bertambah kasus barunya, diantaranya yang terbanyak adalah dari Hulu Sungai Tengah sebanyak 51 kasus baru, ada 34 dari Banjarmasin, ada 17 dari Kabupaten Banjar, 15 dari Balangan, 12 dari Tanah Laut, 3 dari Tanah Bumbu dan 1 dari Hulu Sungai Selatan,” sebut Muslim.
Muslim pun berharap vaksin Covid-19 dapat segera ditemukan. Namun, Dia pun menekankan saat ini upaya pencegahan merupakan hal yang sangat penting untuk dikedepankan.
“Saat ini kita masih belum mendapatkan vaksin dan juga belum ada obat yang definitif, tetapi tentu saja saat ini para ahli sedang berupaya keras, mudah-mudahan dalam waktu tidak lama vaksin ini bisa ditemukan. Marilah kita selalu menggunakan masker, jaga jarak, hindari kerumunan, cuci tangan sesering mungkin dengan sabun, dan haruslah kita meningkatkan daya tahan tubuh kita dengan konsumsi makanan bergizi juga berolahraga, istirahat cukup dan kelola stres dengan baik,” kata Muslim. GTPP Covid-19 Kalsel/MC Kalsel/AY