Guna mendukung upaya pemutusan rantai penyebaran virus Covid-19 di Kalsel, Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Banjarmasin berpesan kepada masyarakat kaum muslimin dan muslimat agar melakukan ibadah malam Nisfu Sya’ban 2020 di rumah masing-masing. Demi mengantisipasi penyebarannya dan menjaga keselamatan masyarakat Kalsel.
“Masyarakat harus memiliki kesadaran untuk bisa menjaga kesehatan dan jangan panik dengan adanya wabah virus Covid-19. “Mari bersama-sama kita putus mata rantai penyebarannya.” kata Ketua MUI Kota Banjarmasin, Murjani Sani, di Banjarmasin, Rabu (8/4/2020).
Lanjut Murjani mengatakan masyarakat setiap menyambut Nisfu Sya’ban melaksanakan ibadah salat secara berjamaah baik di masjid maupun di musholla.
Maka dari itu, masyarakat jangan lupa terus berdoa memohon ampunan kepada Allah SWT dengan banyak beristighfar meminta maaf atas dosa yang sudah dilakukan di dunia.
“Mudah-mudahan kita bisa terhindar dari wabah penyakit menular seperti Covid-19 yang sudah merengut banyak korban jiwa,” imbaunya. MC Kalsel/Ar