Dalam rangka menyambut Hari Dongeng Sedunia yang diperingati setiap tanggal 20 Maret, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispersip) Kalimantan Selatan menggelar Palnam Berdongeng bersama pendongeng Ibu Kota, Dimas Guslaga.
Kepala Dispersip Kalsel, Nurliani Dardie mengatakan Palnam Berdongeng yang dilaksanakan pada 16 Maret mendatang di Kiss Library Dispersip Kalsel merupakan upaya untuk meningkatkan rasa sosial dan emosional anak-anak.
“Tidak hanya di Perpus Palnam, keesokan harinya kami juga akan membawa Kak Dimas roadshow ke Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) untuk mendongeng bersama anak-anak PAUD disana,” kata Bunda Nunung sapaan akrabnya, Banjarmasin, Kamis (12/3/2020).
Ditambahkan Bunda Nunung, di Kabupaten HST nanti ada sejumlah kegiatan diantaranya Barabai Berdongeng bersama Kak Dimas yang diikuti anak-anak PAUD dan SD setempat di Dispersip HST, dilanjutkan Workshop Berdongeng pada siang harinya.
“Untuk tempat kegiatan selama di HST termasuk mengundang peserta akan kami serahkan sepenuhnya kepada Dispersip setempat, sedangkan Dispersip Kalsel akan menyediakan narasumber beserta snack bagi peserta” tukasnya. MC Kalsel/Jml