PHRI Berperan Penting Meningkatkan Pendapatan Asli Daerah

Ketua PHRI Kalsel, Rosaly Gunawan memberikan keterangan mengenai pelaksanaan HUT Ke-51 PHRI Kalsel di Siring 0 Km Banjarmasin, Minggu (8/3/2020). MC Kalsel/Ar

Sekitar 600 pecinta olahraga sepeda di Kalsel mengikuti gowes (bersepeda bersama) dalam rangka HUT Ke-51 Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Kalsel di Siring 0 Km Banjarmasin, Minggu (8/3/2020).

Kepada awak media, Ketua PHRI Kalsel, Rosaly Gunawan mengatakan kegiatan inu bertujuan untuk meningkatkan silaturahmi sesama anggota, masyarakat dan pemerintah daerah.

“Peran dari PHRI sangat penting untuk meningkatkan amenitas dalam pariwisata dan menumbuhkan perkembangan ekonomi serta meningkatkan pendapatan asli daerah” ujar Rosaly.

Melalui gowes PHRI diharapkan dapat meningkatkan kreatifitas kinerja seluruh anggota PHRI Kalsel dan masyarakat sekitarnya.

Meski demikian, gowes ini bisa juga melahirkan atlet bersepeda yang handal dan berkualitas serta bisa mengharumkan nama banua.

“Semoga kegiatan ini dapat memberikan semangat kepada pecinta gowes yang ada di daerah” tandasnya. MC Kalsel/Ar

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan