Menyebarnya isu dua orang WNI yang diduga terpapar virus Covid-19 (Corona), membuat salah satu pusat perbelanjaan modern di Banjarmasin melakukan antisipasi dengan menyiapkan alat deteksi suhu tubuh (thermal scanner) dan hand sanitizer.
Yenny Purnawati selaku operasional pusat perbelanjaan tersebut menjelaskan, sebagai salah satu pusat keramaian, upaya antisipasi virus Corona perlu dilakukan.
“Karena harga thermal scanner yang cukup mahal dan sulit untuk didapatkan, jadi sementara ini ada tiga titik yang difokuskan untuk penggunaan thermal scanner, diantaranya di gudang, kantor karyawan, dan di salah satu pintu masuk pengunjung,” jelasnya.
Selain menyediakan hand sanitizer dan melakukan thermal scanner, pihaknya juga akan memberikan masker secara gratis bagi pengunjung yang sedang sakit.
“Jadi kalo ada pengunjung yang sedang sakit akan kami berikan masker gratis dan kami sarankan agar beristirahat di rumah,” ujarnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Banjarmasin Machli Riyadi mengatakan bahwa Ia mengapresiasi upaya antisipasi virus Covid-19 oleh pihak pusat perbelanjaan tersebut.
Machli pun berpesan kepada masyarakat agar tidak panik dan menghabiskan stok masker yang ada di pasaran. Ia berharap penggunaan masker tersebut lebih diutamakan bagi mereka yang sakit.
“Masyarakat tidak usah panik, penggunaan masker ini sebenarnya lebih diutamakan bagi mereka yang sakit saja. Sedangkan bagi mereka yang sehat lebih disarankan untuk menjaga kebersihan dan kesehatan badan dengan rajin berolahraga,” pesannya. MC Kalsel/Jml