Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan melaksanakan Pembukaan dan Pelantikan Dewan Hakim Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) III Korpri Tingkat Provinsi Kalimantan Selatan, Banjarbaru, Senin (18/11/2019).
Gubernur Kalimantan Selatan dalam sambutannya yang dibacakan oleh Asisten I Bidang Pemerintahan Setdaprov Kalsel, Siswansyah mengatakan MTQ bukan hanya tempat dan ruang untuk menunjukkan kemampuan membaca Alquran, tetapi lebih dari itu adalah sarana untuk mensyiarkan bacaan Alquran dalam kehidupan, termasuk dikalangan ASN Pemprov Kalsel.
“Memang bagi kita umat Islam, Alquran merupakan petunjuk dan pedoman dalam menjalani kehidupan. Insya Allah kehidupan kita akan tenteram, damai, tenang dan sejahtera, ketika tuntunan Alquran kita praktekkan dalam kehidupan sehari-hari,” ujarnya.
Di kesempatan tersebut, Siswansyah menyerukan ajakan Gubernur Kalsel kepada ASN Pemprov Kalsel untuk meningkatkan rutinitas membaca Alquran serta konsisten mempraktekkan kandungan Alquran dalam kehidupan pribadi, keluarga, masyarakat, dan bahkan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.
“Mari kita jadikan Alquran sebagai solusi dan jalan keluar untuk menghadapi problematika kehidupan dalam bentuk apapun, demi tercapainya kehidupan yang damai dan tenteram,” ajaknya.
Sementara itu, Kepala Biro Kesejahteraan Rakyat Setdaprov Kalsel, Mujiyat mengatakan pelaksanaan MTQ III Korpri merupakan bagian dari upaya mempersiapkan wakil-wakil atau duta Kalimantan Selatan dalam event MTQ Korpri Nasional yang akan diselenggarakan di Kendari, Sulawesi Tenggara tahun 2020 mendatang.
“Tujuan dilaksanakannya kegiatan ini untuk meningkatkan pemahaman, penghayatan dan pengamalan isi kandungan Alquran menuju birokrasi yang bersih, berwibawa dan bermartabat,” jelasnya.
Selain itu lanjut Mujiyat, kegiatan juga bertujuan untuk meningkatkan syiar dan ukhuwah islamiyah antar anggota Korpri se-Kalimantan Selatan serta mempersiapkan dan memberikan kesempatan mengembangkan diri bagi SDM Korpri yang potensial dalam bidang musabaqah Alquran.
“Terget Peserta berjumlah 150 berasal dari ASN di Lingkungan Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan, Pemerintah Kabupaten/Kota se-Kalimantan Selatan dan instansi vertikal di Kalimantan Selatan,” terangnya.
Pelaksanaan MTQ Korpri Tingkat Provinsi Kalimantan Selatan akan dilaksanakan selama 4 hari pada tanggal 18-21 Nopember 2019, dengan kategori yang dilombakan yakni Tilawah, Tartil, Tahfizh 30 Juz plus Surah AlBaqarah, Dakwah, Khutbah Jumat, Lomba Adzan, Doa, serta Kaligrafi Alquran. MC Kalsel/scw