Akademi Angkatan Udara Tiba di Syamsuddin Noor

108 Taruna Angkatan Udara tiba di bandara Syamsudin Noor, Banjarbaru, Rabu (6/11/2019). Mc Kalsel / Fuz

Banjarbaru, Wakil Gubernur Akademi Angkatan Udara (Wagub AAU) Marsma TNI Paminto Bambang Pamungkas, tiba di bandara Syamsuddin Noor bersama 108 Taruna Angkatan Udara angkatan IV, Rabu (6/11/2019).

Mewakili Pemerintah Provinsi Kalsel, Asisten I Bidang Pemerintahan Setda Prov Kalsel, Siswansyah sambut kedatangan Wagub AAU bersama Taruna Tingkat IV dengan menggunakan dua buah pesawat Hercules.

Siswansyah menyampaikan bahwa kedatangan Taruna Angkatan Udara ini untuk melakukan perjalanan masa pelatihan serta pengenalan.

“Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan menyambut baik kedatangan taruna tersebut, kedatanganya juga tidak hanya untuk menjalani masa pelatihan namun juga memberikan sosialisasi atau pengenalan Angkatan Udara kepada pelajar Kalsel”.

Sementara itu, Wagub AAU juga menjelaskan perjalanannya ke Kalsel kepada insan pers di VIP Room Bandara Syamsuddin Noor.

“Kunjungan Taruna Akademi Angkatan Udara ini untuk melatih taruna dalam pelajaran atau pengetahuan tentang kedirgantaraan khususnya di bidang navigasi udara dan bagaimana tentang pengoperasian pesawat,” tutur Marsma TNI Paminto Bambang Pamungkas.

Juga diharapkan bahwa melalui perjalanan latihan seperti ini para taruna dapat mengenal daerah-daerah di Indonesia yang dikunjungi. Perihal yang sama, diakhir bulan ini juga, mereka akan melaksanakan perjalanan serupa tetapi ke luar negeri yakni ke Jepang. Mc Kalsel / Fuz

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan