Ketua Pengurus Besar Pusat Persatuan Drumband Indonesia (PDBI), Joko Sarwoko menyampaikan sambutan pada acara pembukaan Kejuaraan Nasional Drumben Senior Satuan Kecil 2018, di Gedung Olahraga Hasanudin Banjarmasin, Senin (3/12). Joko Sarwoko mengatakan kepada setiap Gubernur, tidak terkecuali Gubernur Kalimantan Selatan, untuk mendukung olahraga Drumben agar dapat menjadi salah satu jajaran yang diperlombakan dalam PON mendatang. MC Kalsel/tgh