Pasar Murah di Tanggal Tua

Banjarbaru, Dinas Perdagangan Provinsi Kalimantan Selatan dukung Program Gubernur Kalsel, yakni Kalsel Peduli. Program tersebut dikemas melalui Pasar Murah dan Bazar sebagai salah satu bentuk kepedulian membantu masyarakat.

Usai pelaksanaan Upacara Peringatan HUT Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) ke 47 di lapangan Kantor Setda Prov Kalsel, peserta upacara mendatangi tenda-tenda pasar murah dan bazar tersebut, Kamis (29/11).

Kepala Seksi Bahan Pokok dan Bahan Penting, Dinas Perdagangan Provinsi Kalimantan Selatan, Magdalena mengatakan bahwa kegiatan ini untuk mendukung program Kalsel Peduli. Berbagai produk lokal dan sembako dijual dengan harga distributor.

“Sebanyak 28 ritel dilibatkan pada program ini, di antaranya empat dinas terkait, Usaha Kecil Mengenah (UKM), Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (PKK), Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) dan Dharma Wanita,” tutur Magdalena.

Pasar murah dan Bazar ini diprogramkan sebanyak 56 kali pada tahun 2018, untuk hari ini merupakan pelaksanaan yang ke 55. Pelaksanaan lainnya dilaksakan atas kerjasama dengan 13 Disdag kabupaten kota untuk membantu melayani masyarakat dengan ekonomi menengah ke bawah.

Tersisa satu kali lagi program ini, yakni akan dilaksanakan pada hari besar Keagamaan Nasional, Maulid serta menjelang natal dan tahun baru pada bulan Desember ke depan.

Sementara itu, Kepala Perpustakaan SMKN 3 Banjarbaru, Subhan Setiawan bersyukur dengan keberadaan pasar murah seperti ini, usai mengikuti pelaksanaan upacara, dirinya menyempatkan untuk turut belanja perlengkapan rumah tangga.

“Alhamdulillah, pas kebetulan tanggal tua, stok di rumah juga habis, sukur ada sembako yang dijual lumayan murah jadi kita ikut beli,” ucap syukur Subhan yang menenteng dua kantongan hasil belanja.

Subhan menyempatkan belanja secukupnya saja untuk bekal setengah bulan. “Anggap saja kebutuhan yang kita beli ini bisa terbantu agar tidak lagi belanja ke toko atau mall selama dua minggu,” tambahnya yang telah belanja gula pasir 3 kilogram, minyak goreng 3 liter dan tepung satu kilo dengan total harga 74 ribu rupiah. Mc Kalsel / Fuz

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan