Banjarmasin, humas info_Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalsel, Ferdinand Siagian bersama Para Pimpinanan Tinggi Pratama Kepala Divisi Administrasi Edy MS Hidayat, Kepala Divisi Pasyarakatan Asep Syarifudin, dan Kepala Divisi Keimigrasian Dodi KH Atmaja dan seluruh Pejabat Administrator/Pengawas selaku Panitia Daerah (Panda) Penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) T.A 2018.Selasa (25/09) bertempat di ruang rapat Pimpinan, dalam rangka penjelasan teknis aplikasi Sistem Seleksi CPNS Nasional (SSCN) Badan Kepegawaian Negara (BKN) melalui video conference dengan Sekretariat Jenderal Kementerian Hukum dan HAM RI beserta 33 Kantor Wilayah se-Indonesia yang dilaksanakan sebagaimana jadwal yang ditentukan.
Kepala Biro Kepegawaian, M Arifin dalam pengarahannya menyampaikan bahwa komitmen para pimpinan untuk bersih, transparan, dan akuntabel mengingat belajar dari pengalaman sebelumnya diharapkan ada perbaikan dan peningkatan kualitas layanan dalam seleksi Penerimaan CPNS TA 2018 sedangkan sistem yang kita gunakan sama dengan tahun lalu untuk itu kendala atau permasalahan yang terjadi pada tahun kemaren bisa di antisipasi sehingga meminimalisir terjadinya kesalahan, untuk itu hari ini akan dilaksanakan bimbingan teknis penggunaan aplikasi SSCN dari BKN.
Sementara itu Unit Layanan Informasi (ULI) Penerimaan CPNS TA 2018 Kanwil Kalsel telah menempelkan pengumuman halaman Kantor Wilayah dalam rangka penyebaran informasi dan memberikan layanan terhadap masyarakat sehingga data yang dibutuhkan bisa membatu masyarakat untuk mendaftarkan diri di Kemenkumham melalui seleksi penerimaan CPNS TA 2018.(humas info)