Siswa – siswi SMA Negeri 2 Banjarmasin menyelenggarakan Sosialisasi Bijak Bersosial Media yang bertempat di Gedung Serba Guna SMA Negeri 2 Banjarmasin, Rabu (24/1).
Dalam kesempatannya Walikota Banjarmasin, H. Ibnu Sina mengungkapkan atas nama Pemerintah Kota Banjarmasin kami mengucapkan terima kasih atas terselenggaranya Sosialisasi Bijak Bersosial Media dan sosial media adalah ruang publik maka dari itu jangan sembarangan kirim status atau share informasi.
Selain itu, Walikota Banjarmasin juga menjelaskan ada 5 generasi muda kita hasil binaan dari Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT), mereka adalah duta damai dunia maya serta mereka ini di didik selama satu minggu dan dilatih untuk membuat konten – konten positif di dunia maya.
“Oleh karena itu, mari kita ciptakan Banjarmasin yang aman dan damai kotanya dan juga aman di sosial media” jelasnya.
Ia menghimbau agar para siswa – siswi SMA Negeri 2 Banjarmasin tidak sembarangan membagikan sesuatu di internet serta menyebarkan atau memberikan informasi buruk di internet maupun di sosial media lainnya.
Walikota Banjarmasin, H. Ibnu Sina juga berpesan kepada siswa – siswi SMA Negeri 2 Banjarmasin untuk terus belajar dalam meningkatkan mutu pendidikan karena semua harus di awali dengan pendidikan.
Sementara itu Kepala Sekolah SMA Negeri 2 Banjarmasin, Bakhtiar mengatakan jumlah siswa – siswi SMA Negeri 2 Banjarmasin kurang lebih 1.200 orang yang terdiri dari 38 kelas dan ada 3 jurusan yaitu IPA, IPS dan Bahasa serta kelas khusus Olahraga.
Diharapkan dengan adanya kelas khusus Olahraga di SMAN 2 Banjarmasin bisa meningkatkan prestasi yang diraih untuk menjadikan Kota Banjarmasin sebagai kota yang berprestasi.
Peserta yang mengikuti Sosialisasi Bijak Bersosial Media ini kurang lebih 70 orang ketua kelas SMA Negeri 2 Banjarmasin. MC Kalsel/Ar