JOB FAIR 2017 TAWARKAN 2.500 LOWONGAN

Anda pengangguran?  Atau Anda masih belum puas dengan pekerjaan saat ini? Solusinya mungkin Anda dapatkan pada job fair atau pameran bursa kerja, yang akan digelar dinas tenaga kerja dan transmigrasi provinsi Kalimantan Selatan, mulai 17 -19 Oktober mendatang, di gedung Sultan Suriansyah Banjarmasin.  Setidaknya ada 50 perusahaan yang mengikuti pameran kerja tersebut, dengan jumlah lowongan sekitar 2.500 posisi.

Dalam jumpa pers dikantornya Kamis (12/10) kepala dinas tenaga kerja dan transmigrasi Kalimantan Selatan – Antonius Simbolon menjelaskan, pameran bursa kerja tahun ini agak berbeda dibanding tahun lalu, dilihat dari proses pendaftarannya.  Para calon pelamar, sudah dapat mendaftar sebagai peserta pencari kerja secara online mulai saat ini, melalui e-bursakerja.kemnaker.go.id.  Setelah sukses mendaftar, maka para pelamar kerja akan mendapatkan barcode khusus, yang menjadi pemulus jalan mendaftar pada posisi yang ditawarkan perusahaan, saat bursa kerja berlangsung.  Namun bagi pelamar yang mendaftar pada saat bursa kerja berlangsung, menurut Antonius, juga tetap dilayani.  Hanya saja mereka harus menunggu cukup lama sampai terdaftar, sebelum dapat mendatangi stand – stand perusahaan penyedia lowongan kerja.

Selain itu, pada bursa kerja kali ini, disnakertrans provinsi Kalsel juga sudah meminta perusahaan peserta pameran, untuk menawarkan lowongan kerja dengan posisi tetap, atau bukan lowongan sementara saja, seperti posisi SPG atau sales.  Namun tidak menutup kemungkinan, tawaran pekerjaan sementara semacam itu, masih ditawarkan sejumlah perusahaan pada bursa kerja tahun 2017. (RIW/RDM)

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan