BATULICIN – Pelantikan Pejabat Tinggi Pratama di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu (Pemkab Tanbu) digelar di Ruang Rapat Sekretariat Daerah (Setda) Kantor Bupati Tanah Bumbu, Selasa (25/4) pagi.
Pelantikan berdasarkan Keputusan Bupati Tanah Bumbu Nomor : 821/1015/BKD-MP.3/IV/2017 Tentang Pengangkatan Jabatan Tinggi Pratama di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu.
Pelantikan dilakukan oleh Wakil Bupati H. Sudian Noor dan disaksikan oleh Plt. Sekretaris Daerah (Sekda) Erno Rudi Handoko, Assisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat (Kesra) H.M. Idjra’i serta dihadiri oleh Pimpinan Satuan Organisasi Perangkat Daerah (SOPD).
Adapun Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama yang dilantik adalah H. Ambo Sakka yang sebelumnya dengan jabatan Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) kini menjabat Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan.
Kemudian, Mahriadi Noor yang sebelumnya menjabat Kepala Dinas Ketahanan Pangan kini menjabat Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD).
Wakil Bupati, H. Sudian Noor, dalam sambutanya mengajak agar pejabat Pemkab Tanah Bumbu untuk bersama-sama melaksanakan tugasnya melayani dan mengayomi masyarakat yang orientasinya untuk kepentingan masyarakat luas.
Ia juga meminta para pejabat harus mampu menjalin kerjasama dan menjalin komunikasi yang baik dan dapat memahami situasi yang tengah berkembang dimasyarakat demi kemajuan pembangunan daerah serta terwujudnya kesejahteraan masyarakat.
Mengakhiri sambutanya, Wabup mengucapkan selamat kepada Pimpinan Tinggi Pratama yang telah menempati jabatan barunya.
“Semoga dedikasi yang dilakukan dapat bermanfaat bagi masyarakat Tanah Bumbu dan Kalimantan Selatan,” sebutnya. (Rel/MC.Tanbu)