BATULICIN – Bupati Tanah Bumbu (Tanbu) Mardani H Maming membuka Rapat Kerja Wilayah (Rakerwil) ke 2 Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) se- Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel), Jumat (7/4/2017) di Mahligai Bersujud, Batulicin.
Selain dihadiri Bupati Tanbu, Rakerwil PPNI juga dihadiri Kepala Dinas Kesehatan Tanbu H.M. Damrah, Direktur RSUD Tanah Bumbu Harry Darmawan, Ketua Dewan Pengurus Pusat PPNI yang diwakili oleh Muhammad Ilyas, Dewan Pengurus Wilayah PPNI Kalimantan Selatan Sirajuddin Noor, Dewan Pengurus Daerah PPNI Kabupaten/Kota se- Kalimantan Selatan, Pimpinan Perguruan Tinggi Keperawatan se-Kalimantan Selatan, serta perwakilan organisasi profesi kesehatan.
Rakerwil dengan peserta sekitar 150 perawat dari PPNI Kabupaten/Kota se-Provinsi Kalimantan Selatan tersebut dilaksanakan tanggal 7 – 9 April 2017. Adapun agenda rapat diantaranya mengevaluasi program dan melaksanakan seminar kesehatan.
Bupati Tanah Bumbu Mardani H Maming mengatakan kesejahteraan perawat menjadi perhatian pemerintah daerah. Dengan memperhatikan kesejahteran perawat tersebut, Pemkab Tanbu berharap akan berdampak pula dengan pelayanan kesehatan yang prima.
Pada kesempatan itu pula, Mardani mengatakan ingin memberangkatkan perawat Tanah Bumbu untuk dikirim ke Singapura untuk melihat proses pelayanan kesehatan yang diterapkan di negara tetangga itu.
“Saya ingin kualitas pelayanan kesehatan di Tanah Bumbu seperti di Singapura,” ucap Mardani seraya mengatakan Ia menginginkan 10 perawat mewakili masing-masing Kecamatan se-Tanah Bumbu yang diberangkatkan nantinya.
Dengan memberangkatkan perawat untuk melihat langsung proses pelayanan kesehatan, Mardani berharap para perawat tersebut akan termotivasi untuk memberikan pelayanan yang prima dan maksimal.
“Terkait perawat yang diberangkatkan tentunya harus melalui seleksi terlebih dahulu,” tutup Mardani. (Rel/MC.Tanbu)
sumber : MC Tanbu