Rider Luar Daerah Turut Ramaikan Lincai Bahabis VI

Pelepasan start peserta Lincai bahabis VI

Obsesinews.com,Tanah bumbu- Perhelatan Event one day trail adventure Lincai Bahabis part 6 Kabupaten Tanah Bumbu diramaikan para Rider Banua Dan Rider Nusantara.
Ribuan Rider yang ikut di Even bergengsi dan menantang itu digelar (28/04).  Dimulai di halaman hotel Eboni yang merupakan titik Start dan Fhinis  tempat berlangsungnya aksi para rider tersebut.

Tercatat,  ada sekitar 25 rider asal Sulawesi Selatan, Sulawesi Barat dan Sulawesi turut berlaga  bersama Rider Banua.

H. La Taha, salah seorang rider asal Kabupaten Barru Sulawesi Selatan yang tergabung di Club Betric Barru Sulawesi Selatan mengatakan,” Kami  hadir, jauh-jauh hari telah kami persiapkan, bahkan sepeda motor trail teman-teman asal sulawesi sudah menyeberang ke Batulicin  melalui kapal penyeberangan ferry Barru-Batulicin,” kata La Taha sebelum Start di mulai.
Sementara itu, Event Lincai Bahabis part 6 sendiri akan menyajikan jalur yang menantang dan terbagi dua, fun dan extreem.

Panitia pelaksana Agus Dewe menyatakan bahwa, panitia akan memberikan yang terbaik untuk rider nusantara.

“Jalur ditempuh sepanjang 82 kilometer. Jalur kami bagi dua, fun dan extreem ini akan menantang. Di jalur, rider akan disajikan indahnya panoroma Alam Kabupaten Tanah Bumbu. Selain itu, panitia juga telah menyiapkan 10 unit sepeda motor dan khusus 1 unit sepeda motor NMAX serta ratusan juta rupiah hadiah lainnya,” imbuh Dewe. (Rl/red)

sumber : Obsesinews.com

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan