Sabuk Dan IV menjadi anugerah khusus yang diberikan oleh Ikatan Karate-do Indonesia (Inkai) kepada Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kalsel, Zakly Asswan Helmi. Sabuk hitam itu dipasangkan usai ujian Inkai se Indonesia di Gedung Serbaguna Universitas Lambung Mangkurat (ULM), Rabu (1/8) malam.
“Sabuk hitam ini kami anugerahkan kepada Kadispora karena jasa Pemprov Kalsel yang mendukung setiap kegiatan olahraga. Kami menilai upaya itu sangat positif dan membantu Kalsel berprestasi di bidang olahraga karate,” kata Ketua Dewan Guru Inkai, Hermen Lukas Tompoding.
Anugerah yang diberikan oleh Inkai ini disambut positif oleh Zakly Asswan. Meski begitu, tambahnya, sebagaimana keinginan dan arahan Gubernur Sahbirin Noor, seluruh cabang olahraga akan diperhatikan sama rata.
“Apapun olahraga yang digeluti, baik itu prestasi, olahraga masyarakat, olympicik, dan lainnya akan diperhatikan oleh Peman Birin (sapaan akrab gubernur). Begitupula semua jenis karate mendapatkan porsi yang sama,” bebernya.
Karena inti dari semua olahraga, ujar Zakly, adalah menyehatkan masyarakat secara luas. Jika masyarakat sudah sehat, maka prestasi apapun bisa diraih. “Kalau sudah tidak sehat jangankan prestasi, menjalani hidup saja susah. Makanya tujuannya dan keinginan pak gubernur adalah mengolahragakan masyarakat. Jadi apapun olahraga yang digeluti silahkan didalami secara serius. Karena kami dari pemerintah akan memeberikan perhatian yang sama,” urainya.
Sementara itu, Pelaksana harian Ketua Pengurus Provinsi Inkai Fawahisa Mahabatan menambahkan, pada ujian yang diikuti 100 karateka se Indonesia itu, tercatat tiga orang di antaranya dinyatakan tidak lulus. Tidak lulusnya tig orang itu, lanjutnya, menjadi bukti nyata Inkai punya kualitas dan punya sumber daya manusia yang bagus.
“Yang tidak lulus nanti mereka diberikan kesempatan ujian lagi. Mereka yang tidak lulus unu dari Riau, DKI Jakarta, dan Sekjen Inkai sendiri. Mereka tidak lulus karena tidak punya kategori yang ditentukan oleh dewan guru. Mereka akan diberi kesempatan pada bulan Desember lalu di PP Inkai,” terangnya. Mc Kalsel / Fuz