Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi (STIA) Bina Banua Banjarmasin mengadakan acara Dies Natalis XXXV, Wisuda Sarjana XXX dan Pasca Sarjana XIII di Himalaya Ballroom Hotel Banjarmasin Internasional (HBI), Banjarmasin, Rabu (22/11).
Ketua STIA Bina Banua Banjarmasin, H. Murakhman Sayuti Enggok menyampaikan dalam rangka wisuda STIA Bina Banua Banjarmasin untuk memperkaya kemampuan mahasiswa dan lulusan maka pihak kampus banyak melakukan kegiatan kunjungan kebeberapa perguruan tinggi salah satunya kunjungan ke Provinsi DKI Jakarta dan Provinsi Jawa Barat .
“Oleh karena itu untuk meningkatkan sumberdaya mahasiswa dan lulusan setiap tahunnya” katanya.
Dies Natalis XXXV, Wisuda Sarjana XXX dan Pasca Sarjana XIII mengangkat tema “Kita Tingkatkan Daya Saing Enterpreneur di Era Digital Marketing Masyarakat Ekonomi ASEAN” dan STIA Bina Banua Banjarmasin mewisuda 188 orang yang terdiri dari Program Pasca Sarjana (S2), Sarjana (S1) Program Studi Administrasi Publik dan Sarjana (S1) Program Studi Administrasi Bisnis.
Diharapkan gelar yang diberikan kepada para wisudawan/wisudawati dapat diikuti dengan kesuksesan pada jenjang berikutnya dan menjadi kebanggaan bagi keluarga, masyarakat, nusa dan bangsa. MC Kalsel/Scw