Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan melalui Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Taman Budaya Provinsi Kalimantan Selatan fasilitasi ratusan siswa dan siswi dari Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 1 Pelaihari untuk menonton film Syekh Muhammad Arsyad Al-Banjari melalui program bioskop keliling.
Hal ini disampaikan Kepala UPTD Taman Budaya Provinsi Kalimantan Selatan, Suharyanti melalui Kepala Seksi Promosi dan Dokumentasi, Nitta Aulia bahwa pihaknya disambut dengan antusias luar biasa oleh warga SMKN 1 Pelaihari.
“Pada kunjungan kali ini kami memutarkan salah satu film yang dibuat oleh Pemprov Kalsel yaitu Film Syekh Muhammad Arsyad Al-Banjari yaitu Matahari dari Bumi Banjar,” ucapnya, di Kabupaten Tanah Laut, Senin (5/2/2024).
Ia menerangkan, kegiatan ini diikuti seluruh siswa dari kelas XI semua jurusan dengan total penonton kurang lebih 200 siswa. Film ini diputar untuk memberikan pembelajaran agama dalam membentuk pribadi yang religius. Untuk itu, pihaknya berharap dengan pemutaran salah satu tokoh ulama ternama di Kalsel ini bisa menjadi salah satu media pengenalan kepada generasi muda.
“Kami harap para siswa dapat mengenal atau mengingat kembali tentang perjalanan hidup Syekh Muhammad Arsyad Al-Banjari, tokoh ulama yang lahir pada tahun 1710 dan meninggal tahun 1812,” ungkapnya.
Sementara itu Kepala Sekolah SMKN 1 Pelaihari, Sudianto menambahkan pihaknya sangat bersyukur atas pelaksanaan Nobar oleh UPTD Taman Budaya Prov Kalsel yang perdana digelss pada tahun ini di SMKN 1 Pelaihari.
“Melalui kegiatan nobar ini, kami berharap para peserta didik bisa banyak mendapatkan manfaat yang didapat khususnya terkait dengan sejarah perjuangan pahlawan Banua,” pungkasnya. MC Kalsel/usu.