Tingkatkan Pelayanan dan Keamanan Angkutan Umum bagi Masyarakat Kalsel

Plt Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Kalsel, Hermansyah. MC Kalsel/scw

Dinas Perhubungan (Dishub) Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) terus berupaya meningkatkan pelayanan dan keamanan untuk masyarakat pengguna jasa transportasi umum, Banjarmasin, Senin (5/9/2022).

Plt Kepala Dishub Kalsel, Hermansyah menjelaskan, kondisi transportasi publik yang sudah beroperasi saat ini mengalami tren peningkatan baik dari sisi jumlah maupun pengguna transportasi.

Dari data terakhir, jumlah armada transportasi yang dikelola oleh Dishub Kalsel totalnya ada 86 unit. Dengan rincian bus yang dikelola Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalsel sebanyak 11 unit BRT Banjarbakula (bus biru) dan Kementerian Perhubungan 75 unit Bus BTS (bus hijau) yang melayani enam koridor.

“Dengan banyaknya armada, Pemprov Kalsel juga terus berupaya meningkatkan pelayanan angkutan umum yang saat ini sangat membantu masyarakat,” kata Hermansyah.

Disampaikan Hermansyah, jika pihaknya telah melakukan kajian terkait pengembangan rute-rute baru. Karena saat ini bus masih melayani di jalur utama saja, sehingga rute penjangkauan akan lebih lebih luas dan memudahkan masyarakat pengguna angkutan umum.

“Pembenahan lainnya yaitu kita akan memperbanyak halte dan peningkatan sistem keamanan seperti menambah SDM (kernet) untuk mengatur tempat duduk penumpang, namun hal ini memerlukan kajian lebih lanjut,” ujar Hermansyah.

Hermansyah juga mengimbau masyarakat untuk tetap waspada terhadap hal-hal yang mencurigakan di angkutan umum. MC Kalsel/scw

Mungkin Anda Menyukai