Sambut Harjad Kalsel dan HUT RI, Dinas Ketapang Gelar Pangan Murah

Dinas Ketahanan Panganan Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) menggelar pangan murah atau Pasar Mitra Tani selama tiga hari mulai tanggal 12-14 Agustus di halaman Kantor Gubernur Kalsel, Banjarmasin, Jumat (12/8/2022). MC Kalsel/tgh

Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) melalui Dinas Ketapang menggelar pangan murah atau Pasar Mitra Tani selama tiga hari mulai tanggal 12-14 Agustus di halaman Kantor Gubernur Kalsel, Banjarmasin. 

“Selama tiga hari menggelar pangan murah dalam rangka menyambut HUT RI ke 77 dan Hari Jadi Provinsi Kalsel ke 72,” kata Kepala Dinas Ketahanan Panganan Kalsel, Fathurrahman melalui Kabid Distribusi dan Cadangan Pangan, Andi Chariati, Jumat (12/8/2022). 

Kegiatan ini digelar untuk menjaga ketahanan pangan, dimana pemerintah berkewajiban menjaga stabilitas pasokan dan harga pangan pokok strategis, termasuk mewujudkan ketersediaan pangan bagi masyarakat.

“Jadi di pangan murah ini kita menjual beberapa komoditas strategis meliputi gula, minyak goreng, bawang merah, bawang putih, dan telur ayam ras. Dan harganya pun di bawah pasar,” ucapnya. 

Kegiatan pangan murah ini juga diikuti SKPD terkait seperti Disdag, Disbunnak, Dinas Kelautan, TPH, Dinas Koperasi dan UMKM dan pelaku UMKM. MC Kalsel/tgh

Mungkin Anda Menyukai