Dispersip dan Polda Kalsel Bersinergi Promosikan Minat Baca

Dispersip Kalsel/dok

Tidak hanya bersinergi dengan Kepolisian Resor Kota Banjarmasin, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispersip) Kalimantan Selatan (Kalsel) juga menjalin sinergi dengan Kepolisian Daerah (Polda) Kalsel melalui kegiatan Akpol.

Kepala Dispersip Kalsel, Nurliani Dardie, mengatakan bahwa ini merupakan kesempatan yang baik untuk mempromosikan minat baca kepada peserta Akpol Polda Kalsel.

“Kami senang dipercaya. Kemarin Polres, sekarang Polda yang melaksanakan kegiatan bagi para taruna. Secara tidak langsung mereka tahu, dan kami juga meminta bagi mereka yang berkenan untuk berkunjung dan menjadi anggota perpustakaan,” kata Nurliani, Banjarmasin, Rabu (20/4/2022).

Lebih jauh Nurliani menjelaskan, saat ini pihaknya terus mengembangkan perpustakaan berbasis inklusi sosial, yang tidak hanya menjadi tempat meminjam buku dan mencari informasi, namun juga sebagai tempat berkegiatan, hingga memfasilitasi masyarakat dalam mengembangkan potensi.

“Selain kita gencar melakukan promosi minat baca, kerja sama dengan berbagai instansi juga terus kita lakukan, agar gerakan promosi literasi dan minat baca ini bisa terus kita masifkan,” tukas Nurliani. MC Kalsel/Jml

Mungkin Anda Menyukai