Promosikan Wisata Banua, Dispar Kalsel Rencanakan Pemilihan Duta Wisata di Bulan Mei

Kepala Dispar Kalsel, M Syarifuddin, Banjarmasin, Rabu (23/2/2022). MC Kalsel/Jml

Dinas Pariwisata (Dispar) Kalimantan Selatan (Kalsel) berencana menggelar pemilihan Duta Wisata Kalimantan Selatan Tahun 2022 sebagai salah satu upaya mempromosikan wisata Banua.

“Sebelumnya ini adalah putri pariwisata, namun pada tahun ini rencana kita ganti namanya menjadi Duta Wisata karena kita juga akan lakukan pemilihan kategori putra. Jadi ini gabungan putra putri, mengikuti yang ada ditingkat nasional,” kata Kepala Dispar Kalsel, M Syarifuddin, Banjarmasin, Rabu (23/2/2022).

Syarifuddin mengatakan, pihaknya akan memulai audisi Duta Wisata ini pada Bulan Mei mendatang atau setelah perayaan hari raya Idul Fitri 1443 H.

“Untuk di tingkat kabupaten/kota memang sudah ada yang melaksanakannya di bulan Februari ini, namun kita rencananya setelah lebaran saja sekitar bulan Mei nanti,” tutur Syarifuddin.

Syarifuddin berharap, pemilihan Duta Wisata bisa dilaksanakan sesuai jadwal yang telah direncanakan. Sehingga, pihaknya juga memiliki waktu untuk mempersiapkan Duta Wisata yang terpilih nanti untuk ke tingkat nasional.

“Semakin cepat semakin baik, sehingga nanti kita juga punya waktu yang panjang untuk mempersiapkan Duta Wisata terpilih untuk berkompetisi di tingkat nasional,” pungkas Syarifuddin. MC Kalsel/Jml

Mungkin Anda Menyukai