Sasar Lansia, Pemprov Kalsel Kejar Target Vaksinasi COVID-19

Kepala Dinas Sosial Kalsel, Siti Nuriyani dan Kepala PSTW Budi Sejahtera, Fujianorrochim (berdiri), saat vaksinasi Lansia dan masyarakat, di Banjarbaru, Senin (27/12/2021). MC Kalsel/Rns

Dalam rangka mempercepat capaian vaksinasi COVID-19, Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) melalui Dinas Sosial menggelar vaksinasi untuk klien Panti Sosial Tresna Werdha (PSTW) Budi Sejahtera dan masyarakat.

Kepala Dinas Sosial Kalsel, Siti Nuriyani, mengatakan Pemerintah Provinsi Kalsel memiliki target 70 persen masyarakat tervaksinasi hingga akhir tahun 2021 ini.

“Semoga target kita tercapai hingga akhir tahun. Untuk Dinas Sosial sendiri kita targetkan sebanyak 150,” kata Nuriyani, Banjarbaru, Senin (27/12/2021).

Rabu (29/12) ini, Nuriyani mengatakan Dinas Sosial Kalsel juga akan melaksanakan vaksinasi di PSTW Budi Sejahtera yang berada di Martapura.

“Selain itu, kita juga bekerja sama dengan Puskesmas Landasan Ulin, BINDA Kalsel serta Dukcapil kota Banjarbaru untuk proses perekaman e-KTP,” ucap Nuriyani.

Kerja sama dengan Dukcapil Banjarbaru dilakukan karena sebagian klien PSTW Budi Sejahtera tidak memiliki e-KTP, yang dapat menghambat vaksinasi.

“Kita tahu sekarang ini apabila ingin vaksin harus mempunyai E-KTP, sebaliknya apabila ingin membuat E-KTP harus punya kartu vaksin,” kata Nuriyani.

Sementara itu, Kepala PSTW Budi Sejahtera, Surya Fujianorrochim menyebutkan vaksinasi ini diikuti 71 peserta yang terdiri dari klien, keluarga petugas dan masyarakat sekitar.

“Kalau di total lebih 100 orang yang mengikuti, nanti di Panti Martapura ada 35an dan itu juga bertambah dari keluarga dan masyarakat. Untuk target dari Dinas Sosial sebanyak 150 saya rasa dapat tercapai,” kata Surya. MC Kalsel/Rns

Mungkin Anda Menyukai