Mengusung tema “Rukui Hajat, Gawi Basumangat, Banua Harat” pada Hari Jadi ke-71 Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) tanggal 14 Agustus mendatang, Pemerintah Provinsi berkomitmen untuk terus menyejahterakan masyarakat meskipun di tengah pandemi COVID-19.
Sekretaris Daerah Kalsel, Roy Rizali Anwar, mewakili Penjabat Gubernur Kalsel melalui mengatakan Kalsel termasuk provinsi dengan pertambahan kasus COVID-19 yang cukup tinggi dalam sepekan terakhir.
Oleh karena itu, dengan semangat bahu-membahu, Roy meminta seluruh lapisan masyarakat bergerak bersama, satu kata, dan satu perbuatan untuk mematuhi protokol kesehatan.
“Mari sukseskan pelaksanaan vaksinasi dan gerakkan setiap jiwa agar selalu peduli dalam penanganan COVID-19 di lingkungan masing-masing,” kata Roy, pada Rapat Paripurna Istimewa Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kalsel di Banjarmasin, Kamis (12/8/2021).
Roy pun mengatakan suatu hal yang sangat istimewa, ketika seluruh stakeholder di Kalsel, baik pemerintah, swasta, dan masyarakat mampu melakukan refleksi betapa bermakna waktu yang dilalui, jika dimanfaatkan untuk sesuatu yang berguna bagi Banua.
Refleksi diyakini Roy akan membawa semangat pembenahan dan perubahan yang lebih baik di masa yang akan datang.
“Teguhkan komitmen untuk bersatu memberikan karya dan prestasi terbaik bagi banua Kalsel,” kata Roy. MC Kalsel/Ar