Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Kalsel menggelar rapat persiapan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Kalsel 2022 Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS).
Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kalsel, Hermansyah mengatakan tujuan rapat dalam rangka menyamakan persepsi dan kolaborasi antara Dispora Provinsi Kalsel dengan Disporapar HSS, KONI Provinsi Kalsel dengan KONI Kabupaten HSS serta NPC Provinsi Kalsel dengan NPC Kabupaten HSS dalam pelaksanaan Porprov Kalsel 2022.
“Jadi pada rapat tersebut turut dibahas Penundaan Porprov hasil Rakonprov 2020 (KONI) bulan Desember 2020 lalu,” kata Hermansyah usai kegiatan Rapat di Kantor Dispora Kalsel, Banjarmasin, Senin (15/3/2021).
Menurutnya, ditengah kondisi yang masih belum memungkinkan untuk kegiatan olahraga, maka penyelenggaraan Porprov Kalsel pada 2021 ditunda ke tahun 2022. Ini sesuai dengan aspirasi para Cabang Olahraga (Cabor).
“Ada 34 Cabor ditambah 7 cabor baru dan ternyata memang dari hasil evaluasi hanya 50 persen kesiapan fasilitas tempat olahraga di Kabupaten HSS,” ungkapnya.
Untuk itu, jajaran Dispora Provinsi bersama dengan Disporapar HSS, KONI Provinsi Kalsel dengan KONI Kabupaten HSS serta teman-teman NPC Provinsi Kalsel dengan NPC Kabupaten HSS akan melakukan monitoring ke lapangan untuk melihat langsung kesiapan Porprov.
“Oleh karena itu kalau tempatnya siap maka Dispora harus mendukung untuk penyelenggara pertandingan seperti tenaga, petugas dan lain-lainnya akan kita bantu,” tuturnya.
Tetapi kalau tempat tidak siap pihaknya tidak akan segan untuk mencoret cabang olahraga tersebut.
“Kami disini cuma mendukung dari belakang dengan segala keterbatasan anggaran agar penyelenggaraan kegiatan Porprov HSS dapat berjalan lancar,” pungkasnya. MC Kalsel/tgh