Pemerintah Daerah Kalsel Koordinasikan Pengendalian Penyebaran COVID-19

Pj Gubernur Kalsel, Safrizal ZA (tengah), memimpin rakor Kepala Daerah se-Kalsel, di Banjarbaru, Kamis (4/3/2021). MC Kalsel/scw

Guna mengendalikan penyebaran COVID-19, Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Kepala Daerah se-Kalsel, di Banjarbaru, Kamis (3/3/2021).

Dipimpin Pj. Gubernur Kalsel, Safrizal ZA, rakor tersebut di antaranya membahas terkait perkembangan pelaksanaan vaksinasi COVID-19 dan distribusi elpiji.

“Untuk alokasi tahap kedua, pemerintah telah menyediakan lima ribu vaksin yang harus segera dihabiskan dan sudah mulai dilaksanakan untuk Lansia, kemudian instansi-instansi pemerintahan, TNI/Polri, Satpol PP, pelayanan umum atau pelayanan publik,” ujar Safrizal, Banjarbaru, Kamis (4/3/2021).

Begitu vaksin habis, Safrizal pun menginstruksikan agar segera dilaporkan ke pihak tekait, agar segera diproses permintaan ke Pemerintah Pusat.

“Vaksinasi untuk dilakukan secepat-cepatnya, begitu habis vaksin yang dialokasikan diharapkan segera melapor, agar kembali dimintakan kepada Pemerintah Pusat agar mendahulukan Kalsel,” kata Safrizal. MC Kalsel/scw

Mungkin Anda Menyukai