Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Kalimantan Selatan menggelar sosialisasi pelaksanaan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Jalan A. Yani Km 6, Banjarmasin, Kamis (23/4/2020).
Dalam giat kali ini, dilakukan pembagian masker, brosur dan pemasangan poster mengenai pencegahan Virus Corona (Covid-19) bagi masyarakat. “Kami imbau kepada masyarakat khususnya warga Banjarmasin, baik sebelum maupun saat pelaksanaan PSBB, hendaknya selalu berada di rumah saja,” ucap Kepala UPTD-PPA Kalsel Riko Ijami kepada Media Center.
Sebanyak 150 masker dibagikan kepada masyarakat dan pengendara motor yang melintasi kawasan tersebut. Sedangkan, poster edukasi pencegahan virus Corona dipasang di beberapa ruang publik seperti Puskesmas, kantor, halte, pangkalan ojek, lapak-lapak pedagang dan sekitarnya.
“Leaflet atau selebaran jumlahnya ratusan, tapi kalau poster sekitar 60 buah yang kami pasang di beberapa tempat,” terangnya.
Lanjut Riko mengungkapkan, mengikuti anjuran pemerintah, masyarakat diminta untuk tidak beraktivitas di luar rumah kecuali dalam keadaan mendesak.
Selain itu, anjuran menjaga kebersihan dan kesehatan wajib dilakukan seperti selalu mencuci tangan menggunakan air mengalir dan pakai sabun. “Tidak perlu berkumpul atau bergerombol di keramaian orang banyak,” tuturnya.
Untuk itu Riko berharap agar masyarakar dapat menerapkan pola hidup bersih dan sehat seperti konsumsi makanan bergizi minum vitamin. “Kami harapkan agar masyarakat terapkan pola hidup bersih dan sehat agar terhindar dari penyebaran covid-19 dan ikuti ajuran pemerintah,” pungkasnya. MC Kalsel/tgh