Dalam rangka menekan kenaikan harga bahan pokok menjelang haul Guru Sekumpul ke-15, Dinas Perdagangan Provinsi Kalimantan Selatan bekerjasama dengan Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Banjar menggelar pasar murah di halaman Kantor Kelurahan Sekumpul, Martapura, Selasa (18/2).
Pasar murah dilaksanakan selama lima hari berlokasi di Kelurahan Sekumpul, Kelurahan Tanjung Rema, Kantor Desa Indrasari, Kantor Desa Tanjung Rema, dan Kelurahan Jawa.
Di kesempatan tersebut, Kepala Dinas Perdagangan Kalsel, Birhasani mengatakan kegiatan pasar murah diadakan untuk mengakomodir permintaan terhadap bahan pokok yang diperkirakan akan meningkat, seiring dengan kedatangan jamaah haul dari luar daerah.
“Jadi kita adakan pasar murah menjelang kegiatan haul Guru Sekumpul ke-15. Karena masyarakat dari luar daerah akan berdatangan,” ujarnya.
Adapun barang-barang yang dijual di pasar murah meliputi gas elpiji 3Kg ayam negeri, daging sapi, telur itik dan gula serta berbagai bahan pokok lainnya. Terdapat selisih harga Rp500,00 sampai dengan Rp3.000,00 untuk bahan pokok yang dijual di pasar murah.
Sementara itu, Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Banjar, I Gusti Made Suryawati mengatakan pasar murah tersebut diikuti peserta dari IKM binaan Provinsi Kalimantan Selatan, Bulog, Pertamina, Dinas Tanaman Pangan Hortikultura Provinsi Kalimantan Selatan, dan Dinas Perkebunan dan Peternakan Provinsi Kalimantan Selatan serta salah satu perusahaan ritel di Banjarmasin.
“Mudahan-mudahan dengan adanya pasar murah ini dapat membantu masyarakat disekitaran Martapura, terutama Kelurahan Sekumpul apalagi saat menjelang haul Guru Sekumpul, semoga bisa dimanfaatkan dengan baik oleh masyarakat,” tutupnya. MC Kalsel/scw