Sosialisasi sistem penyajian data pengindraan jauh yang cepat, mudah, aman, dan populer (SPACeMAP) di aula BAPPEDA Kalsel, Rabu (18/12/2019).
Kegiatan tersebut dibuka secara resmi oleh kepala BAPPEDA Kalsel, Nurul Fajar Desira. “Aplikasi ini nantinya akan bermanfaat bagi pemerintahan Kalsel dalam hal pemenuhan kebutuhan data untuk kehutanan, tambang, perikanan, bencana alam, dan lainnya” Katanya.
Platform aplikasi ini akan memberikan layanan data dan informasi satelit penginderaan jauh berbasis digital.
SPACEMAP merupakan singkatan dari Sistem Penyajian Data yang Cepat, Mudah, Aman dan Populer. Sementara untuk SIPANDORA ialah Sistem Pemantauan Bumi Nasional berbasis Android.
Narasumber pada sosialisasi tersebut langsung dari LAPAN, Muchammad Soleh yang menyampaikan paparan mengenai penyediaan dan pemanfaatan data pengindraan jauh untuk mendukung pembangunan Daerah.
“Aplikasi tersebut bentuk kontribusi LAPAN dalam memberikan layanan data dan informasi satelit penginderaan jauh berbasis digital yang cepat dan aman”. Ujar Muhammad Soleh saat memberikan sambutan.
Peran penginderaan jauh menjadi komponen kunci dalam pelaksanaan pencapaian tujuan pembangunan berkelanjutan, khususnya untuk pemantauan sumber daya alam, lingkungan, kebencanaan, penataan ruang, perpajakan, pemetaan dasar, penegakan hukum dan sebagainya.
Dukungan ini dilakukan melalui penyediaan layanan data dan informasi satelit penginderaan jauh serta kerjasama dengan Kementerian atau Lembaga, TNI, Polri, Pemerintah Daerah, Perguruan Tinggi, BUMN, dan organisasi terkait di dalam maupun luar negeri.Mc Kalsel/Azmh