Kejuaraan Terbuka Tenis Meja, Ajang Persiapan Menuju PON 2020

Kadispora Kalsel, Hermansyah mewakili Gubernur Kalsel memberikan sambutan dan membuka secara resmi Kejuaraan Terbuka Tenis Meja Paman Birin Cup se-Kalimantan di Gedung Tenis Meja Kompetem, Banjarmasin, Jum’at (11/10/2019). MC Kalsel/Jml

Dinas Pemuda Olahraga (Dispora) Kalimantan Selatan bekerjasama dengan Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia (PTMSI) Kalimantan Selatan menggelar Kejuaraan Terbuka Tenis Meja Paman Birin Cup se-Kalimantan di Gedung Tenis Meja Kompetem, Banjarmasin, Jum’at (11/10/2019).

Kadispora Kalimantan Selatan, Hermansyah mewakili Gubernur Kalsel menjelaskan kejuaraan terbuka tenis meja tersebut merupakan ide dari Gubernur Kalsel selaku pembina olahraga terbaik se-Indonesia yang bertujuan menghidupkan semua bidang olahraga.

“Kejuaraan ini merupakan sarana mengembangkan prestasi dan tolak ukur untuk menilai perkembangan tenis meja di Kalsel sebagai ajang persiapan atlet tenis meja Kalsel yang akan mengikuti ajang tingkat nasional,” kata Hermansyah.

Ditambahkannya, Gubernur Kalsel merasa bangga dengan kejuaraan tenis meja yang diikuti atlet dari berbagai provinsi di pulau Kalimantan ini.

“Hal ini dapat menciptakan sebuah pola pembinaan olahraga tenis meja yang berkesinambungan dengan keterlibatan seluruh komponen pendukung, sehingga mampu melahirkan atlet yang handal dan berprestasi baik tingkat daerah, nasional, maupun internasional,” imbuhnya.

Sementara itu Ketua Pengurus Provinsi PTMSI Kalsel, Muhaimin menjelaskan kejuaraan tenis meja terbuka Paman Birin Cup yang dilaksanakan dari tanggal 11-13 Oktober 2019 tersebut memiliki jumlah peserta terbanyak dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya.

“Tahun ini ada 309 atlet tenis meja dari Provinsi Kalsel, Kaltim, dan Kalteng yang mengikuti kejuaraan. Hal ini tidak lepas dari dukungan dan kerjasama dengan Dispora Kalsel serta KONI Kalsel,” jelasnya.

Ditambahkannya, kejuaraan ini juga sebagai ajang uji coba bagi atlet tenis meja di Pulau Kalimantan khususnya Kalsel sebelum mengikuti pra kualifikasi Pekan Olahraga Nasional (PON) 2020 mendatang.

“Semoga atlet tenis meja putra putri Kalsel bisa lolos di pra kualifikasi PON 2020, serta dapat lebih memacu atlet berlatih lebih keras dan mampu meraih prestasi pada PON 2020 yang di selenggarakan di Papua nanti,” pungkasnya. MC Kalsel/Jml

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan