Ribuan Masyarakat Hadiri Baksos Kesehatan dan KB

Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Kalsel, Raudatul Janah menyampaikan sambutan pada acara Bakti Sosial kesehatan dan KB dalam rangka peringati Hari Keluarga Nasional ke-26 tahun 2019, di gedung Bina Satria Banjarbaru, Rabu (3/7/2109). MC Kalsel/scw

Tim Penggerak Pembinaan Keluarga Sejahtera (TP PKK) bersama Dinas Kesehatan Kalimantan Selatan dan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Kalsel menggelar acara Bakti Sosial kesehatan dan KB dalam rangka peringati Hari Keluarga Nasional ke-26 tahun 2019, di gedung Bina Satria Banjarbaru, Rabu (3/7/2109).

Dalam sambutannya Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Kalsel, Raudatul Janah mengatakan saya sangat mendukung penyelenggaraan acara pemeriksaan iva test dan sadanis, pelayanan kesehatan gratis bagi masyarakat, khitanan massal dan donor darah pada peringatan harganas tahun ini.

Hal ini menunjukkan, betapa besarnya perhatian pemerintah provinsi Kalimantan Selatan terhadap kesehatan reproduksi wanita, dengan meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya pengenalan penyakit kanker leher rahim melalui deteksi dini.

Selain itu, pelayanan dan pemeriksaan gratis dan sunatan massal serta donor darah pada kegiatan bakti sosial ini, juga untuk membantu masyarakat dan wujud kepedulian terhadap sesama yang saling membutuhkan.

"Kita semua memiliki tanggung jawab yang sama dalam memelihara jiwa sosial dan kemanusiaan. Menjaga rasa kebersamaan dalam membentuk keluarga dan masyarakat yang bahagia, damai, dan sejahtera," katanya.

Mudah-mudahan kegiatan bakti sosial dalam rangka peringatan harganas tahun ini menjadi motivator bagi kita untuk terus menjaga dan memelihara nilai-nilai kebersamaan, menumbuhkan dan memupuk semangat kerjasama, rasa integritas , etos kerja dan nilai gotong royong dalam kehidupan keluarga.

Sementara itu Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalsel, M. Muslim mengatakan kegiatan bakti sosial kesehatan dan KB ini merupakan rangkaian dari kegiatan Hari Keluarga Nasional ke 26 tahun 2019.

"Jadi kegiatan bidang kesehatan itu tidak hanya pada hari ini untuk bakti sosial pelayanan kesehatan tetapi sampai tanggal 6 juli 2019," ucapnya

Untuk masyarakat yang ingin melakukan pemeriksaan kita silahkan, tidak dipungut biaya (gratis) untuk pemeriksaan disini khsus untuk hari ini saja. Tapi nanti akan dilanjutkan tanggal 4, 5 dan 6 juli mendatang berlokasi di perkantoran setda Provinsi Kalsel

"Kalau pelayanan di setda nanti ada namanya pos layanan terpadu, meliputi konsultasi terkait dengan jantung, HIV, jiwa, stres disana ada pelayanannya. Empat rumah sakit kita gelar disana, rumah sakit gigi mulut untuk pelayanan gigi dan mulut, rumah sakit ansari saleh, rumah sakit ulin dan rumah sakit jiwa sambang lihum," jelasnya.

Tujuan kegiatan ini adalah sebagai bentuk kepedulian kita terhadap masyarakat, ini satu momentum di kegiatan harganas yang kita mendapat kepercayaan secara nasional.

Kegiatan ini dihadiri hampir 3.000 orang yang terdiri atas masyarakat, unsur ASN lingkup Banjarbaru, Banjarmasin, Kabupaten Banjar, organisasi wanita, jajaran SKPD Provinsi Kalsel MC Kaslel/scw

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan