Perkenalan Dharma Wanita Kominfo

Ketua Dharma Wanita Persatuan Kominfo Kalsel, Nurita D (tiga kiri) bersama pengurus. Mc Kalsel / Fuz

Banjarbaru, Dharma Wanita Persatuan Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Kalimantan Selatan mulai berbenah. Hal ditandai melalui pertemuan perdana di Ruang Rapat kantor Kominfo, Selasa (19/3/2019).

Ketua Dharma Wanita Persatuan Kominfo, Isteri Kepala Dinas Kominfo Kalsel, Nurita D mengungkapkan bahwa pertemuan ini merupakan pertama kalinya, dan nantinya akan menjadi pertemuan rutin anggota.

“Hari ini sebenarnya dalam rangka pertemuan, perkenalan antara ketua pengurus dengan anggota karena selama ini memang Dinas Kominfo belum ada organisasi Dharma Wanitanya setelah berpisah dengan Dinas Perhubungan,” tutur Nurita, Ketua Dharma Wanita Kominfo sejak 31 Januari 2019 itu.

Pada pertemuan perdana ini, selain perkenalan antara ketua dan anggota juga diisi dengan ceramah agama yang terkait dengan bulan Rajab yakni Isra Miraj, disampaikan oleh ustadzah Ana.

Sekitar 50 jumlah anggota Dharma Wanita Kominfo, mereka terdiri dari para isteri karyawan Dinas Kominfo baik itu ASN maupun Tenaga Kontrak, pada pertemuan kali ini dihadiri sekitar 30 anggota.

“Kami berharap, dengan dibentuknya organisasi ini, semoga partisipasi anggota bisa tambah maju dan juga bisa lebih aktif mengikuti kegiatan-kegiatan seperti ini,” harap Nurita.

Sedangkan program kerja Dharma Wanita Persatuan Kominfo yang lainnya akan dibahas, namun untuk pertemuan seperti ini sudah menjadi program yang rutin dilaksanakan. Mc Kalsel / Fuz

Mungkin Anda Menyukai

Tinggalkan Balasan