BATULICIN – Pelantikan Pengurus dan Sekretariat Forum Komunikasi Tanggungjawab Sosial Perusahaan Kabupaten Tanah Bumbu (FK-TSP Kab. Tanbu) dilaksanakan di Kantor Bupati Tanah Bumbu, Kamis (6/4/2017) di Batulicin.
Pelantikan FK-TSP Tanbu oleh Bupati Tanah Bumbu Mardani H Maming dihadiri pula Wakil Bupati H. Sudian Noor, Plt. Sekretaris Daerah Tanah Bumbu Ir. Erno Rudi Handoko, Pejabat Pemkab Tanah Bumbu, Pimpinan Perusahaan di wilayah Tanah Bumbu, serta tokoh agama.
Bupati Tanah Bumbu Mardani H Maming menyambut baik dengan adanya FK-TSP Tanah Bumbu dalam rangka mewujudkan harmonisasi dan sinergisitas program pemberdayaan masyarakat antar pemerintah dan perusahaan atau dunia usaha di Bumi Bersujud.
Bupati mengatakan pada tahun 2017, pemerintah daerah meluncurkan program 1000 Guru Berprestasi yang mana program tersebut ditujukan untuk meningkatkan kualitas dan kuantitas tenaga pendidik di Tanah Bumbu.
“Kami berharap dengan program 1000 Guru Berprestasi ini akan melahirkan generasi penerus bangsa yang cerdas, berkualitas, dan berakhlak mulia,” sebut Mardani.
Sebagai langkah awal realisasi dari program itu, pemerintah daerah telah melaksanakan seleksi guru berprestasi yang nantinya akan diberangkatkan ke Jakarta untuk mengikuti pendidikan dan pelatihan selama satu bulan.
“Tahap pertama ada 60 guru berprestasi yang diberangkatkan mengikuti pendidikan dan pelatihan,” ucap Mardani.
Sementara itu, Ketua Umum Andi Rudi Latif, mengajak kepada seluruh pemangku kepentingan khususnya pimpinan perusahaan atau yang mewakili untuk bersama-sama saling bahu membahu dalam melaksanakan program Tanggung jawab sosial perusahaan dengan penuh kesadaran walaupun tanpa peraturan.
“Sebagaimana kita mendapatkan keuntungan di dalam suatu wilayah atau daerah, tentunya kita juga harus memberikan kontribusi nyata bagi pembangunan daerah”, ujar Andi Rudi.
Kami berharap kepada Pemerintah Daerah, khususnya dinas terkait dalam perumusan petunjuk teknis pelaksanaan Tanggung Jawab Sosial Perusahaan sebagai turunan dari Perda No.05 Tahun 2016 tantang tanggung jawab sosial perusahaan, agar dapat melibatkan pengurus Forum Komunikasi TSP / CSR.
Dan kami juga berharap, kepada pemerintah daerah agar kiranya dapat memberikan Award atau penghargaan kepada perusahaan-perusahaan yang telah melaksanakan tanggung jawab sosial Perusahaan, sehingga memicu dan mendorong perusahaan-perusahaan yang belum atau masih setengah-setengah dalam Pelaksanaan CSR-nya, sehingga nantinya perusahaan tersebut dapat melaksanakan CSR-nya sesuai dengan harapan kita semua.
“Terpenting, kepada seluruh pengurus forum komunikasi TSP/CSR dapat bekerja sama dengan baik, sehingga tujuan dari pada tugas pokok Forum Komunikasi TSP/CSR dalam menyelaraskan atau mensinergikan program tanggung jawab sosial perusahaan dapat berjalan sesuai dengan harapan dan ketentuan yang berlaku,” sebutnya.
Adapun Pelantikan berdasarkan Surat Keputusan Bupati Tanah Bumbu Nomor 188.46/128/Bappeda/2017 tentang Pembentukan Dewan Pembina dan Pengawas serta Pengurus dan Sekretariat FK-TJSP Kabupaten Tanah Bumbu periode 2017-2020.
Pengurus FK-TJSP Tanbu yang dilantik diantaranya Ketua Umum Andi Rudi Latif, Ketua Harian Dewi Hertiningsih, Bendahara Trisno Kusuma Rini, Wakil Ketua I Andi F Tandra, Wakil Ketua II Irfan Nur Hidayat, Wakil Ketua III R. Ali Khalid Atmanagara, Wakil Ketua IV Sutrisno, Wakil Ketua V Rizki Resi Tirta Suwanda, Wakil Ketua VI M. Faisal Mulana, dan Anggota seluruh Perusahaan yang berada di Wilayah Kabupaten Tanah Bumbu. (Rel/MC.Tanbu)
sumber : MC Tanbu